Halo apa kabar? Semoga baik dan tetap senang main ke blog ini. Mulai saat ini, saya tidak akan selalu membahas tentang bisnis internet dan sekitarnya, tapi akan membahas topik yang lebih luas, jadi supaya lebih komplit dan enak, hehe.
Kali ini saya akan membahas tentang pembajakan konten, musik, karya, atau apapun yang bisa dibajak. Jelas, di era digital, hampir semua barang yang berbentuk digital bisa dibajak, mulai dari mp3, konten dari website, video, software, dll.
Saya paling sering dengar keluhan tentang pembajakan dari blogger dan dari musisi. Kalau blogger mereka mengeluhkan artikel mereka yang di copy paste dengan tanpa izin. Sedangkan musisi mereka mengeluhkan lagu-lagu mereka yang dibajakan, didownload, dan dijual tempat cd bajakan (ya iyalah masa di restoran).
Macam-macam cara dilakukan blogger untuk menghindari pembajakan, mulai dari websitenya tidak bisa di klik kanan, tidak bisa di copy, ada yang ebooknya dalam bentuk exe (nyusahin kalau mau print di luar), macam-macam caranya, dan jelas ini merepotkan si blogger itu sendiri.
Musisi juga tidak mau kalah dari blogger, mereka menghimbau untuk tidak membeli barang bajakan, mengutuk para pembajak, menghina, dll.
Namun, bisa saya katakan, apapun yang anda lakukan, pembajakan akan tetap anda dan akan semakin berkembang, windows yang anda pakai juga kebanyakan bajakan kan? Hehe. Template dari blog anda juga bajakan?.
Malahan, anda bisa dikatakan bodoh kalau anda dibuk mengurusi bajakan. Anda akan lebih fokus pada kampanye anti bajakan anda, dari pada karya yang seharusnya bisa anda buat. Sekali lagi, bajakan itu akan tetap ada, jangan terlalu fokus pada bajakannya, tapi anda harus fokus pada manfaat yang anda terima dari efek bajakan tersebut.
Tidak sedikit pada penulis ebook yang makin terkenal karena ebooknya disebarkan, anda bisa menulis ebook baru dan yang lebih lengkap, sehingga para fans gelap anda akan membeli produk yang resmi, bahkan bukan tidak mungkin karena anda begitu terkenal, anda bisa dipanggil untuk mengisi seminar atau workshop yang cocok dengan keahlian anda.
Dan tidak sedikit juga penyanyi yang makin terkenal dan makin sering masuk tv karena lagunya di bajak. Semakin sering anda masuk tv bukankah itu bagus juga untuk karir anda? tentu juga bagus dengan RBT anda.
Bajakan tidak akan bisa dihentikan, tinggal bagaimana anda mensiasati dan memanfaatkan efek bajakan tesebut menjadi sesuatu yang benar-benar bermanfaat bagi anda.
:peace:
Agus Siswoyo says
Yang mau beli CD karaoke Inul Daratista, bisa kontak YM saya. Special offer just 1 day. Hahaha…
Maksum Priangga says
Ternyata penggemar inul
maskadi says
pertamax gan . bener banget gan banyak tuh artis yg beken karena bajakanya beredar lebih dulu.
Maksum Priangga says
Ga ada pertamax disini gan 😀
maskadi says
hahahahaha ternyata tidak lolos pertamax
Maksum Priangga says
habissssss
Agung Budidoyo says
memang kadng perlu tindakan bodoh untuk masa yang lebih baik, hhh sok puitis.. padahal. :dp
Maksum Priangga says
lebay lo ah :p
IrfanPlay says
cxixixii…
setuju mas…
dari pada mencak2 gara2 dibajak, mending mensiasati gimana biar pembajakan itu bermanfaat bagi kita :thumbup
Maksum Priangga says
Sejutu *TOSS
adhani says
“bajaklah sebelum bajak itu dilarang” nice artikel mas,, salam kenal
Maksum Priangga says
terima kasih mas
Mas Slamet says
…pembajakan konten blog harus dimusnahkan dari muka bumi, ini perbuatan pengecut…sama dengan memakan bangkai teman sendiri dan tidak tau malu…go to hell content hijackers…